Jalan-jalan Asyik di Ekowisata Tangkahan

Jalan-jalan Asyik di Ekowisata Tangkahan - Salah satu tempat wisata yang ingin dikunjungi dari tahun lalu yaitu Tangkahan. Alhamdulilah bisa sampai juga ditempat bagus ini. Hijau, Sejuk, Asri sebuah gambaran sederhana dari Tangkahan. Sabtu, 24 Desember 2016, sekitar jam 10 pagi bersama teman-teman, kamipun bergerak dari Medan menuju tangkahan menggunakan mobil. Cuaca pagi itu cukup cerah, meski saat itu sedang musim hujan. Kami semua belum pernah sama sekali ke Tangkahan. Namun, untuk menuju kesana sudah tau gambaran rutenya. Tinggal ditambah tanya-tanya saja sama penduduk sekitar lagi.Tangkahan Terletak di Desa Namo Sialang, Batang Serangan Langkat Sumatera Utara. Jadi rute yang dilalui yaitu Medan-Kp.Lalang-Megawati-Stabat-Batang Serangan.
Ekowisata Tangkahan sendiri sudah begitu terkenal. Tidak hanya di Sumatera Utara, melainkan hingga mancanegara. Kerap kali para wisatawan luar negeri berlibur di Tangkahan ini. Ya untuk para bule ada musim liburannya. biasa tangkahan ramain dikunjungi bule-bule di bulan Juli hingga Oktober setiap tahunnya. Tangkahan berada di kawasan Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) serta menjadi salah satu Hidden Paradise dari Sumatera Utara yang asik untuk dikunjungi.

Setelah melewati kota Stabat, menuju ke arah Tanjung Pura dan Aceh, nantinya akan ketemu simpang 3 Hinai. Silahkan belok ke kiri Untuk menuju tangkahan. Ada pamfletnya kok, meski sudah buram. Dari simpang ini sekitar 50 Km lagi untuk tiba di Ekowisata Tangkahan. Jalannya campur-campur. Mulai dari aspal berlubang di tengah dan kanan kiri. Lalu aspal mulus, terus terakhir jalan perkebunan, yang belum diaspal. Akan banyak menemui persimpangan. Nah, kalau tidak menemukan petunjuk ke arah tangkahan, jangan sungkan untuk tanya penduduk setempat ya sobat. Kalau di kalkulasi, perjalanan Medan-Tangkahan berkisar 3-4 Jam.

Sesampainya di gerbang masuk Tangkahan, kita wajib membayar retribusi yaitu Rp 3000,-/orang dan parkir 5000/motor dan 10.000/mobil. Murah kan? Setelah itu kita bebas bermain dan nyantai di pinggir sungai yang jernih dengan pepohonan hijau Hutan hujan tropis. Pada saat kami kesini, cuaca pada saat itu sedang musim hujan, otomatis sungainya terlihat keruh dan tidak jernih. Nah, buat yang ingin merasakan jernihnya sungai di Tangkahan, usahakan datang di musim cerah ya.. xixixix

Nah, jauh-jauh ke Tangkahan, kurang seru kalau tidak menginap semalam disini. Untuk itu kami pun telah booking di salah satu penginapan. Sebelum ke penginapan, saya pun membeli tiket memandikan gajah (Elephant Washing) di Tangkahan Center. Harganya yaitu Rp 100.000,-/orang. Hayo,, kira-kira harganya mahal apa murah nih?

Selanjutnya kami pun menuju ke penginapan. Yupp.. Tangkahan Inn menjadi pilihan kami untuk menginap saat itu. Lokasinya luas, bersih dan aman. harganya Rp 150.000,-/kamar untuk 2-3 orang. Dan kami ambil 2 kamar untuk 6 orang saat itu.
Penginapan Tangkahan Inn


Saat Check-in, kami pun mendapat welcome drink, lumayan lah dapat minuman segar berupa ice lemon. Bersantai sejenak sebelum nanti ikut memandikan gajah di sore harinya. Kami pun menuju ke kamar untuk menaruh barang-barang sekaligus berganti pakaian untuk bermain di sungai nanti. Dan sekitar jam 3 sore, kami pun menuju ke penangkaran gajah. Jaraknya 300 meter dari penginapan kami. Cukup berjalan kaki saja.

Konservasi Gajah Tangkahan

Tangkahan identik dengan Gajah. Karena memang tangkahan menjadi tempat konservasi gajah. Makanya kalau ke Tangkahan yang lihat gajah-gajah rasanya belum lengkap. Dan biar puas lagi, kami pun ikut memandikan gajah di sungai. Jadi yang boleh ikut memandikan gajah, adalah pengunjung yang telah membeli tiket di Tangkahan Center. Dengan begitu kita bisa lebih dekat dengan gajah, bersentuhan langsung, bermain dan memberi makan Gajah. Kami mengambil jadwal sore hari yaitu 15.30 Wib.

Jadi untuk kegiatan Elephant Washing/Elephant Bathing, yaitu jam 08.30 - 09.30 Wib dan 15.30 - 16.30 Setiap hari,kecuali hari jum'at tidak ada kegiatan untuk memandikan gajah. Cuaca sore itu hujan cukup deras. Namun tidak menyurutkan orang-orang untuk kegiatan memandikan gajah ini. Gajah di Tangkahan ada 7 dewasa dan 3 yang masih anak-anak.
Memandikan Gajah (Elephant Washing)
Foto Bareng Anak Gajah
Biaya untuk ikut memandikan Gajah, yaitu 100ribu/orang, mahal ya? emang sedikit mahal, tapi jika jauh-jauh ke Tangkahan gak ikut kegiatan ini rasanya gak puas loh, beneran deh. kalau kalian cuma mau lihat gajah-gajah di kandangnya sih, gak perlu bayar sama sekali kok. Perawatan dan biaya makan gajah itu cukup mahal dan banyak. Makanya, tiket yang kita beli untuk biaya konservasi gajah-gajah ini juga.

Baca Juga : Seru-Seruan Bareng Gajah di Tangkahan

Memandikan Gajah (Elephant Washing)

Setelah puas hujan-hujanan bareng gajah, kami pun kembali ke penginapan, karena sudah mau malam. Sampai dipenginapan bukan langsung mandi, malah nyempatkan diri untuk bermain bola voli di depan penginapan. Oh iya, informasi dari pemilik penginapan, kalau listrik disini tidak 24 jam. Listik hidup sampai jam 6 sore, terus padam dan menggunakan genset. Nah saat pakai genset bisa bertahan hingga jam 12 malam atau kurang dari itu. jadi Siapkan aja untuk tidur yak,,


Jembatan Tangkahan


Minggu, 25 Desember 2016. Pagi Pun kembali, cuaca begitu cerah kala itu. Agenda pagi itu yaitu untuk ke Jembatan Panjang yang ada di tangkahan. Jembatan ini tidak jauh dari parkiran umum Tangkahan. Dekat dengan Tangkahan Center. Nah ini Jembatannya.
Jembatan Tangkahan
Jadi untuk yang ingin nyebrang harus bayar 3000/orang. Tidak boleh lebih 10 orang sekali nyebrang demi keamanan bersama. Kalau mau berfoto-foto disarankan jam pagi, belum banyak yang orang lewat. Sebab semakin siang akan semakin ramai orang berlalu lintas di Jembatan ini.
Jembatan Tangkahan
Setelah puas, kami kembali ke penginapan untuk Check-out. Dan melanjutkan perjalanan sejenak untuk ke Air Terjun.


Air Terjun Glugur


Kegiatan asik lainnya ketika ke Tangkahan yaitu Tubing. Dimana kita hanyut menggunakan ban besar di sungai. Tujuannya yaitu untuk ke spot Air Terjun. Nah, biasanya untuk Tubing dikenakan biaya mulai 80-150 ribuan. Tergantung nego dengan guidenya dan spot wisata yang ingin dilihat. Nah, berhubung sudah agak siang, sekitar jam 11an, kami pun tidak ikut tubing, tapi kami tetap ke Air Terjun Besar yang diberi nama Air Terjun Glugur.
Jadi kami, menggunakan jasa bapak-bapak di pinggir sungai menggunakan perahu motornya untuk menuju Air Terjun tersebut. Cukup membayar 50ribu/orang kita akan diantarkan Pulang Pergi ke Air Terjun Glugur tersebut. Lebih cepat dan praktis buat kalian yang gak punya waktu banyak.
Air Terjun Glugur Tangkahan
Sekitar 10 menit mengarungi sungai, kini perahu pun disandarkan ketepian. Selanjutnya berjalan kaki 5 menit untuk ke Air Terjun. Nah untuk masuk ke Spot Air Terjun Glugur, setiap orang dikenakan retribusi sebesar 5000,-/orang.
Air Terjun Glugur Tangkahan
Berjalan sedikit lagi..dan,.....Ini dya Air Terjun Glugur tersebut. Airnya jernih, Dingin dan Besar. Air Terjunnya membentuk seperti tirai gitu. Nah, kelebihan disaat musim hujan, debit airnya akan meningkat dan terlihat seperti di Foto. Namun, jika musim kemarau debitnya akan lebih kecil dari ini.
Air Terjun Glugur Tangkahan
Waktu sudah menunjukkan 12.30 siang, kami pun bergegas meninggalkan Air Terjun, Kembali menggunakan Perahu motor tadi. Namun, kali ini akan lebih lama sampai ke titik awal, karena melawan arus sungai. Bagi yang tubing, perginya dengan ban besar, pulangnya akan berjalan kaki ke titik awal.
Oh iya, selain air terjun glugur ini, adalagi air terjun yang lebih kecil, dan ada juga Spot Air Air Panas. Nah, yang punya waktu banyak bisa singgahi semuanya deh. Buat ku saat itu, sudah cukup puas tentang rasa penasaran akan Tangkahan ini, walau begitu masih tetap ingin kembali mengunjungi Tangkahan ini. Melihat sisi keindahan lainnya dari Tangkahan.
Jalan-jalan Asyik di Ekowisata Tangkahan

Jadi, kapan kalian ke Tangkahan? Biayanya murah kok, yang buat mahal kegiatan lainnya seperti Memandikan Gajah dan Tubing ke Air Terjun. Jadi, sebelum ke tangkahan siapkan diri dan Budgetnya ya sobat. Itulah sedikit cerita Jalan-jalan Asyik di Ekowisata Tangkahan. Selamat Liburan..

Foto by : @fotografimedan & @rudihartoyo

6 komentar untuk "Jalan-jalan Asyik di Ekowisata Tangkahan "

  1. Kalo ke Tangkahan nggak mandiin gajah, nggak lengkap kayaknya ya bang.

    Btw mantap perjalanannya bang.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya bener kali,, gak lengkap lah kalau gak mandiin gajah ke Tangkahan :)

      Hapus
  2. Wah, jadi pengin menunggangi gajah lagi, terakhir kali pas zaman SD di kebun binatang Bandung. Semoga nanti ada kesempatan main ke Tangkahan. :)

    BalasHapus
  3. MANTAP MIN, tapi sayangnya waktu kemaren kesana gak sempat mandiin gajah karna waktu nya dikit akibat perginya kesiangan haha, next time akusih pengen kesana lagi untuk menjelajah setiap sudut ditangkahan haha mantap

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wahh,,, harus kesana lagi nih,

      yok jejalah di Tangkahan lagi kita :)

      Hapus

# Silahkan Anda Berkomentar dengan Baik dan Sopan
# Pesan dilarang Mengandung SARA dan Spam
# Terima Kasih Telah berkunjung di MedanWisata.Com