Pameran Nasional Alat Musik Tradisonal Nusantara 2018 berlangsung di Museum Negeri Provinsi Sumatera Utara. Pameran ini mengusung tema Harmoni Nada dan Gita Nusantara. Pameran ini hanya berlangsung dari 25 September-25 Oktober.
Musik adalah seni menyusun suara atau bunyi. Sebuah musik sudah pasti bunyi namun tidak semua bunyi adalah musik. Dapat dipastikan tidak ada peradaban manusia atau suku bangsa di dunia yang dilewati tanpa musik, baik musik yang diciptakan sendiri maupun yang mendapat pengaruh dari luar. Musik bukan sekedar kreasi artistik dan hiburan tetapi juga bersatu dengan berbagai aspek tradisi dari sistem budaya. Mempelajari alat musik dapat memberi tahu kita mengenai sejarah dan estetika sebuah budaya.
Meskipun dapat dianggap sebagai salah satu peninggalan budaya Nusantara yang bernilai tinggi, namun dinamika yang terjadi dalam masyarakat menjadikan benda budaya ini semakin ditinggalkan dari hari ke hari. Beberapa bahkan telah punah. Kini alat musik yang masih lestari dimainkan dengan tujuan hiburan. Ada juga yang dipergunakan untuk menyambut tamu atau mengiringi acara. Sebuah hal yang wajar jika kemudian muncul kekhawatiran bahwa pada suatu masa kelak alat musik tradisional akan sepenuhnya sirna.
Berdasarkan itu, Museum Negeri Provinsi Sumatera Utara bersama dengan tiga puluh museum lainnya dari seluruh Indonesia melaksanakan pameran Nasional Alat Musik Tradisional Nusantara secara bergantian setiap tahunnya, sehingga masyarakat dapat lebih mengenal alat musik tradisional sekaligus mengambil informasi dan manfaat mengenai nilai-nilai luhur maupun kearifan yang terkandung dalam alat musik dari berbagai daerah di Nusantara.
Tidak
begitu ramai orang yang datang untuk melihat pameran ini. Mungkin
karena kurang promosi dan konsep pameran yang biasa saja. Paling hanya
beberapa anak sekolah yang sedang melakukan kunjungan yang ditugaskan
dari sekolahnya.
Walau begitu saya cukup senang bisa melihat Pameran Alat Musik Tradisional Nusantara ini, sebab saya bisa belajar dan mengenal alat musik tradional yang ada di seluruh Indonesia. Mulai dari musik pukul, tiup maupun petik.
Saya pribadi banyak yang tidak mengenal nama Alat-alat musik yang dipamerkan, beruntung ada tulisan atau keterangan yang tertera dibawa setiap alat musik tradisonal tersebut. Sehingga saya bisa tahu apa nama alat musik tersebut dan berasal dari provinsi mana. Namun yang paling tidak asing adalah Gordang Sambilan, yang merupakan Alat Musik Tradisonal yang berasal dari Sumatera Utara ini.
Semoga saja Alat Musik Tradisional ini tetap dilestarikan dan dipelajari oleh generasi masa depan anak Indonesia. Dengan Alat Musik Tradisional kita bisa mengenal Indonesia yang sebenarnya.
Bagus banget dan harus dilestarikan
BalasHapus